Blog

Apa Itu Wawancara Kerja Dan Pentingnya Wawancara Kerja

Apa Itu Wawancara Kerja Dan Pentingnya Wawancara Kerja – Secara umum wawancara merupakan kegiatan atau proses tanya jawab yang dilakukan oleh dua orang atau lebih secara langsung. Pengertian lain juga dijelaskan bahwa wawancara adalah suatu bentuk komunikasi lisan yang dilakukan secara ter struktur oleh dua orang atau lebih, baik secara langsung maupun tidak langsung.

Pengertian Wawancara Kerja
Wawancara kerja adalah proses bertukar informasi dua arah yang dilakukan oleh pewawancara ( interviewer ) dan kandidat atau calon karyawan.

Pengertian Wawancara Menurut Para Ahli
Esterberg
Menurut Esterberg dalam Sugiyono (2015:72) wawancara adalah pertemuan yang dilakukan oleh dua orang untuk bertukar informasi maupun suatu ide dengan cara tanya jawab, sehingga dapat dikerucutkan menjadi sebuah kesimpulan atau makna dalam topik tertentu.

Sutrisno Hadi ( 1989:192 )
Menurut Sutrisno, wawancara adalah proses pembekalan verbal, di mana dua orang atau lebih untuk menangani secara fisik, orang bisa melihat muka yang orang lain dan mendengarkan suara telinganya sendiri, ternyata informasi langsung alat pengumpulan pada beberapa jenis data sosial, baik yang tersembunyi (laten) maupun manifest.
Lexy J. Moleong ( 1991:135 )

Mendefinisikan bahwa wawancara dengan tujuan percakapan tertentu. Dalam metode ini peneliti dan responden secara langsung (tatap muka) untuk memperoleh informasi secara lisan dengan mendapatkan data tujuan yang bisa menjelaskan masalah penelitian.

Tujuan Wawancara
Secara umum
Secara umum, tujuan wawancara yaitu untuk memperoleh informasi yang akurat dari narasumber dengan menyampaikan beberapa pertanyaan tertentu kepada narasumber.

Secara khusus
* Untuk menggali dengan harapan memperoleh informasi atau data dari orang pertama (primer).
* Untuk melengkapi informasi atau data yang dikumpulkan dengan cara mengumpulkan data.
* Untuk mendapatkan konfirmasi dengan menguji hasil pengumpulan data yang lainnya.

Fungsi Wawancara
Secara umum
fungsi wawancara secara umum yaitu untuk menggali informasi dari narasumber.

Secara khusus
* Agar terhindar kesalahan informasi atau data yang simpang siur
* Informasi atau data dari hasil wawancara menjadi pelengkap informasi awal
* Menggali kemungkinan adanya perspektif baru atas suatu masalah
* Mendapatkan informasi secara komprehensif, akurat, jujur, dan juga mendalam
* Memperoleh informasi dan data yang objektif dan berimbang

Bagi kandidat
* Untuk mendapatkan pekerjaan ( menunjukkan kemampuan lain yang tidak bisa di tunjukkan lewat CV ).
* Memberikan kesan menarik pada saat wawancara ( memberikan kesan yang sangat baik dimulai sejak awal melakukan wawancara ).
* Mengetahui detail pekerjaan ( jabatan dari tiap-tiap perusahaan bisa sama, tapi ekspektasi dari jabatan pada tiap perusahaan akan berbeda ).
* Bertanya kepada perusahaan ( tanyakan hal yang membantu untuk menentukan apakah pekerjaan dan perusahaan tersebut cocok ).

Bagi perusahaan
* Karyawan merupakan investasi bagi perusahaan.
* Wawancara penting untuk mengetahui apakah orang tersebut cocok atau tidak dalam bekerja.