Blog

Pengertian Sistem Pendidikan Menurut Para Ahli

Berbicara mengenai pendidikan memang menjadi suatu topik yang bisa dibilang cukup krusial. Pasalnya, pendidikan ini akan sangat berpengaruh pada kehidupan masyarakat. Di dalam pendidikan ini terdapat sebuah sistem yang nantinya akan menentukan apakah tujuan dari pendidikan tersebut bisa berjalan sesuai rencana atau tidak. Maka dari itu, dibentuklah sebuah sistem yang dinamakan dengan sistem pendidikan.

Nah, untuk bisa memahami bagaimana dari sistem pendidikan itu sendiri khususnya di negara Indonesia, dalam ulasan kali ini kita akan membahas tentang pengertian sistem pendidikan menurut para ahli. Berikut penjelasannya!

Baca Juga :

Sebelum kita mengetahui pengertian dari sistem pendidikan dari para ahli ini, alangkah lebih baiknya kita mengetahui terlebih dahulu tentang apa itu sistem dan juga pendidikan. Jika melihat dari KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), sistem ini merupakan sebuah perangkat atau unsur yang saling berkaitan satu sama lain, teratur hingga pada akhirnya membentuk sebuah totalitas.

Sementara itu, arti dari pendidikan dalam KBBI yaitu sebuah proses pengubahan dari suatu sikap atau tingkah laku dari seseorang atau sekelompok orang untuk bisa mendewasakan manusia melalui sebuah upaya berupa pengajaran dan juga pelatihan, cara, proses, dan perbuatan mendidik.

Jadi, apabila disimpulkan dari pengertian KBBI tersebut, sistem pendidikan merupakan sebuah keseluruhan dimana terpadu pada suatu satuan kegiatan pendidikan yang saling berkaitan sama lain untuk bisa mencapai tujuan dari pendidikan tersebut.

Namun, apabila dilihat dari pengertian sistem pendidikan secara umum memiliki arti yaitu sebuah strategi ataupun cara yang mana di dalamnya terdapat berbagai komponen yang pastinya juga saling berhubungan satu sama lain untuk bisa mencapai tujuan pendidikan bersama.

Nah, di sini kita akan membahas lebih jauh mengenai berbagai pengertian yang diungkapkan oleh para ahli mengenai sistem pendidikan.

Stella Van Petten Henderson
Untuk pengertian sistem pendidikan yang akan pertama kali dibahas adalah dari Stella Van Petten Henderson terlebih dahulu. Beliau mengungkapkan bahwa pendidikan adalah sebuah kombinasi dari suatu pertumbuhan dan juga perkembangan secara insani dan warisan sosial.

Prof. Dr. John Dewey
Menurut Prof. Dr. John Dewey, pendidikan merupakan sebuah proses pengalaman. Mengapa dikatakan seperti itu? Karena sebuah kehidupan ini adalah pertumbuhan, maka dengan adanya pendidikan ini nantinya bisa membantu pertumbuhan batin manusia yang tidak akan pernah dibatasi oleh segi usia. Hal ini dikarenakan, proses pertumbuhan ini merupakan sebuah proses penyesuaian di dalam setiap fase untuk bisa menambah kecakapan dan perkembangan seseorang melalui adanya pendidikan.

Jika dilihat dari poin tersebut, Prof. Dr. John Dewey lebih berfokus bahwa pendidikan ini adalah sebuah proses pengalaman. Dimana proses itu memang harus dilewati oleh manusia supaya nantinya kita bisa menjadi manusia yang bisa memanusiakan manusia.

M.J. Langeveld
M.J. Langeveld berpendapat mengenai sistem pendidikan adalah sebuah upaya untuk bisa membimbing manusia yang memang masih belum dewasa ke arah menjadi lebih dewasa. Melalui adanya sistem pendidikan ini, maka bisa dijadikan juga sebagai upaya untuk menolong anak – anak dalam melakukan berbagai tugas yang ada, hidup mandiri, bertanggungjawab, sehingga dengan pendidikan tersebut ia bisa berusaha untuk mencapai penentuan dari dirinya sendiri dan menjadi orang yang bertanggungjawab.

Abdullah Ibnu Al-Muqafah
Jika di poin – poin sebelumnya kita membahas pengertian menurut para ahli yang ada di barat, kini kita pun harus mengetahui pengertian dari sistem pendidikan ini menurut ahli yang ada di Timur yaitu Abdullah Ibnu Al-Muqafah. Beliau mengungkapkan bahwa pendidikan adalah suatu kebutuhan untuk bisa mencapai tujuan yaitu sebuah kesempurnaan yang memang juga merupakan sebuah santapan untuk rohaninya.

An-Nahlawi
Masih pengertian dari ilmuwan Muslim yaitu An-Nahlawi. Beliau menyatakan bahwa pendidikan atau yang dalam bahasa Arabnya tarbiyah ini memiliki arti seluruh usaha yang dilakukan untuk bisa mengurus, memperbaiki dan juga mengatur apapun itu, baik itu potensi yang memang sudah ada sejak lahir, ataupun potensi yang memang harus dikembangkan melalui pendidikan itu sendiri.

Adapun menurut Ibnu Sina mengartikan bahwa pendidikan ini adalah suatu pembelajaran yang berkaitan dengan aspek – aspek yang ada di dalam diri manusia, baik itu yang berupa fisik, moral ataupun mental. Jadi, di sini pengertian pendidikan menurut Ibnu Sina ini bisa disimpulkan bahwa pendidikan itu tidak hanya berkiatan dengan moral, jiwa, karakter, kepribadian ataupun pikiran semata.

Melainkan pendidikan ini pun berkaitan dengan fisiknya seseorang dimana hal – hal yang berhubungan dengan fisik seperti olahraga, makan, minum, menjaga kebersihan, dan juga tidur ini merupakan aspek – aspek yang juga perlu diperhatikan.

Godfrey Thomson
Menurut Godfrey Thomson mengatakan bahwa pendidikan ini adalah sebuah pengaruh dari lingkungan seorang individu dimana dengan adanya pendidikan tersebut bisa mengubah berbagai kebiasaan, adat, atau bahkan tingkah laku, perasaan, dan pastinya juga pikiran dari seseorang.

Paulo Fiere
Pengertian menurut Paulo Fiere ini terbilang cukup unik dibandingkan dengan beberapa ahli lainnya, dimana ia menyatakan bahwa pendidikan ini merupakan suatu jalan menuju sebuah kebebasan yang permanen dimana hal tersebut terdiri dari 2 tahap. Untuk tahap pertama, manusia akan ada di masa ia sadar akan pembebasan mereka yang harus dilakukan. Sementara itu, untuk tahapan keduanya ini merupakan sebuah bangunan yang memang dibangun dari tahap yang pertama tadi.

Nah, di dalam tahapan kedua ini adanya proses tindakan kultural yang akan membebaskan ia untuk menjadi apa yang memang ia tuju dan inginkan.

Prof. H. Mahmud Yunus
Untuk kali ini kita akan membahas mengenai pendidikan dari para ahli Indonesia, salah satunya adalah Prof. H. Mahmud Yunus. Di sini, beliau mengatakan bahwa pendidikan ini adalah sebuah upaya yang memang sengaja dilakukan oleh seseorang untuk bisa mempengaruhi dan juga membantu mereka yang memang memiliki tujuan untuk bisa meningkatkan ilmu pengetahuannya, akhlak, dan pastinya jasmaninya pula secara pelan – pelan. Dengan pendidikan ini, maka anak bisa mulai meraih apa yang memang dicita – citakannya.

Hal ini pastinya dilakuka untuk bisa memdapatkan kehidupan yang bahagia, bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain, serta pastinya bermanfaat bagi orang banyak, agama, bangsa, dan juga negara.

Prof. Dr. Dedi Supriadi
Adapun menurut Prof. Dr. Dedi Supriadi ini mengatakan bahwa pendidikan merupakan sebuah fungsi yang memang harus dijalani dengan sebaik – baiknya baik itu oleh keluarga, masyarakat, dan juga institusi dimana hal ini dengan sengaja dilakukan untuk bisa mengembangkan fungsi pendidikan tersebut.

Demikianlah ulasan mengenai berbagai pengertian sistem pendidikan menurut para ahli. Berbagai ahli yang telah dijelaskan di atas ini terbilang cukup lengkap karena ada dari ilmuwan Barat, Muslim dan pastinya Indonesia itu sendiri. Semoga ulasannya bermanfaat ya!

Baca Juga :