Blog

Pengertian Apa Itu Analisis Metode Dan Contohnya

Home » Pengertian Analisis dan Contohnya

Analisis Adalah ? Ragam pengertian analisis menurut KBBI dan Para Ahli☑️ Macam macma metode (teknik), dan Contoh Analisis / Analisa☑️

Sebagian dari teman teman semua pasti sudah tidak asing dengan kata analisis atau analisa. Salah satu kata yang seringkali muncul pada saat duduk di bangku sekolah maupun perkuliahan ini ternyata memiliki banyak definisi.

Untuk memudahkan teman teman dalam memahami apa itu analisis, berikut wikielektronika.com ulas ragam pengertian analisis menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) dan juga menurut para ahli (pakar).

Apa itu Analisis ?

Menurut linguistic, Pengertian Analisis adalah Proses penguraian, pemilahan, maupun pengelompokan data/informasi untuk mendapatkan hasil sesuai tujuan yang ingin dicapai.

Dalam perkembangannya, penggunaan analisis kata atau analisis akademis menjadi sorotan terutama di kalangan para ahli bahasa. Pemakaian yang harus dianalisis karena analisis kata merupakan kata pinjaman dari bahasa inggris yaitu analisys.

Sejarah awal kata analisis merupakan serapan kata dari bahasa Inggris “analysis” yang secara etimologis berasal dari bahasa Yunani kuno “ἀνάλυσις” (Analusis). Kata Analusis sendiri mempunyai dua suku kata, yakni “ana” yang artinya kembali, dan “luein” yang artinya mengurai.

Penggabungan kedua kata tersebut memiliki arti menguraikan kembali yang kemudian kata tersebut diserap ke dalam bahasa Inggris menjadi analisys dan kemudian diserap kembali kedalam bahasa Indonesia

Dari akhiran isys saat diserap ke bahasa Indonesia menjadi isis. Sehingga harus diluruskan pemakaian bahasa apa saja dalam rangka menciptkan prakterk untuk bangsa timbul urutan logis leibh baik.

Sementara untuk pengertian analisis data adalah usaha atau cara untuk mengelolah data yang menjadi informasi, jadi karekteristik data itu dapat dipahami dan memiliki manfaat untuk solusi dari suatu permasalahan, terutama untuk maslah yang memiliki hubungan dengan penelitian.

Sedangkan menurut kegiatan laboratorium, kata analisis bisa berarti kegiatan yang dilakukan di laboratorium untuk memeriksa zat di dalam sampel.

Pengertian lainnya dari analisis adalah kegiatan yang dilakukan untuk mengubah data hasil dari penelitian sehingga menjadei informasi yang nanti dapat dipakai di dalam mengambil kesimpulan.

Perbedaan Analisis dengan Analisa :

Secara sederhana, perbedaan analisis dengan analisa yang paling mendasar adalah “Analisis = Kata Benda“, sedangkan “Analisa = Kata Kerja“. Sedangkan persamaan dari keduanya adalah pada prosesnya yaitu mengamati suatu hal secara detail. Jadi pengertian Analisa adalah bentuk baku dari kata Analisis.

Secara sekilas, analisis dan analisa seakan memiliki arti yang sama, namun sebenarnya kedua kata ini memiliki perbedaan yaitu pada penempatan kata yang berbeda dalam kaidah Bahasa Indonessia.

Contoh :

“Pohon pisang ini akan kami Tebang”. Pada kalimat tersebut dapat kita lihat ada satu kata kerja yang digunakan yaitu kata ‘tebang’.

Dengan mengikuti kaidah Bahasa Indonesia, kita coba masukkan kata analisis/ analisa didalam kalimat tersebut :

“Pohon ini akan kami Analisa” ataukah “Pohon ini akan kami Analisis”.

Penggunaan yang tepat ada pada kalimat pertama yakni menggunakan kata ‘Analisa’. Hal ini karena kata tebang adalah kata kerja dan kata analisa juga merupakan kata kerja.

Jika kita gunakan kalimat kedua (analisis) maka susunan kalimatnya akan sama saja seperti ini “Pohon pisang ini akan kami tebangan”. Karena analisis merupakan kata benda, tentunya tidak sesuai dengan susunan kaidah Bahasa Indonesia.

Dibawah ini ada beberapa pengertian analisis menurut beberapa para ahli untuk membantu dalam lebih memahami secara mendalam. Tanpa basa basi lagi berikut penjelasannya :

Analisis adalah sebuah kegiatan yang mengandung kegiatan memilah, mengurai, membedaka suatu hal untuk digolongkan dan dikelompokkan berdasarkan kriteria tertentu kemudian dicari ditaksir makna dan hubungannya.

Analisis adalah proses cara berfikir dalam mencari/ mentukan pola yang berkaitan dengan pengujian secara sistematis dengan tujuan menentukan hubungan antar bagian dengan keseluruhan bagian.

Analisis adalah suatu kegiatan berpikir untuk menjelaskan suatu secara menyeluruh menjadikan komponen hingga bisa mengenal tanda tanda komponen, berhubungan satu dengan lainnya dan fungsi masing masing di dalam satu keseluruhan yang padu.

Analisis adalah penguraian suatu pokok dari beragam bagiannya dan penelaahan bagian itu sendiri, dan hubungan antara bagian untuk medapatkan pengertian yang cocok dan pemahaman arti keseluruhan.

Analisis adalah melakukan evaluasi kepada kondisi dari pos pos atau ayat ayat yang berhubungan dengan akuntansi dan alsan alasan yang memungkinkan mengenai perbedaan yang timbul.

Analisis adalah suatu cara membagi subjek ke komponen komponen. Maksudnya adalah melepaskan, menanggalkan, menguraikan suatu hal yang terikat padu.

Analisis adalah kegiatan/ usaha dalam mengurai suatu masalah menjadi kelompok bagian dengan tujuan memperjelas pokok masalah yang kemudian bisa ditangkap makna dan solusinya.

Analisis adalah suatu kegiatan membaca sebuah teks, dengan menempatkan tanda-tanda dalam interaksi yang dinamis mengenai pesan yang ingin disampaikan.

Analisis adalah suatu Kegiatan penyelidikan sebuah peristiwa untuk mengetahui fakta yang sebenarnya terjadi (penyebab, duduk perkara, pokok masalah, solusi).

Analisis adalah Aktifitas untuk memecahkan atau menguraikan sebuah unit data menjadi berbagai unit data terkecil untuk ditemukan gagasan pokoknya.

Analisis adalah tahapan proses evaluasi terhadap kondisi dari pos-pos atau ayat-ayat yang berkaitan dengan akuntansi dan alasan yang memungkinkan tentang perbedaan yang muncul.

Menurut kamus besar bahasa Indonesia, analisis memiliki berbagai macam definisi, diantaranya sebagai berikut :

* Aktifitas penyelidikan terhadap suatu kejadian (karangan, perbuatan, dan sebagainya) untuk mengetahui keadaan yang sebenarnya (sebab-musabab, duduk perkara, dan solusinya).
* Penguraian sebuah gagasan pokok atas berbagai bagiannya dan penelaahan bagian itu sendiri apakah ada hubungan antar bagian untuk memperoleh pengertian yang tepat dan pemahaman arti keseluruhan (bidang manajemen).
* Penyelidikan kimia dengan menguraikan sesuatu untuk mengetahui zat bagiannya dan sebagainya (bidang kimia).
* Penjabaran suatu masalah setelah melalui tahapan pengkajian dengan baik.
* Pemecahan suatu persoalan yang dimulai dengan dugaan/ hipotesa akan kebenarannya.

Metode Analisis

Analisis data mempunyai beberapa metode/ teknik, pada umumnya metode analisis data dilakukan setelah proses pengumpulan data sudah selesai.

Tapi harus dicatat bahwa di beberapa kasus, terutama di penelitian kualitatif, pengumpulan data dapat dilakukan lagi jika analisis yang dilakukan ada kekurangan datanya. Pastinya apabila waktunya memungkinnya.

Sedangkan apa itu metode analisis data? Metode analisis data adalah tahapan proses penelitian diamana data yang sudah terkumpul dimanage untuk diolah di dalam rangka menjawab rumusan masalah. Manajemen dan proses pengolahan data ini yang disebut dengan analisis data.