Blog

15 Pengertian Geografi Menurut Para Ahli Yang Perlu Diketahui

Sponsors Link
Kali ini kita akan membahas mengenai pengertian geografi menurut para ahli.

1. Frank Debbenham

Menurut Debbenham, geografi adalah ilmu yang menafsirkan gejala dan fakta fenomena.

Serta menemukan hubungan antara kehidupan manusia dan menjelaskan interaksi manusia dengan lingkungan.

2. R. Hartshorne

Menurutnya, geografi memiliki tujuan deksripsi yang teliti, beraturan dan rasional tentang sifat variabel dari permukaan bumi.

3. E. A. Ackerman

Menurut Ackerman, geografi membahas pengertian dari sistem yang berinteraksi secara cepat mencakup semua budaya manusia dan lingkungan alamiahnya di permukaan bumi.

4. P. Haggett

Beliau berpendapat, bahwa geografi adalah sistem ekologi yang berkaitan dengan manusia dan lingkungannya.

5. M. Yeates

Menurutnya, geografi adalah suatu ilmu yang memperhatikan perkembangan rasional dari berbagai sifat yang beraneka ragam dipermukaan bumi.

6. Strabo

Strabo mengemukakan bahwa geografi merupakan pembahasan karakteristik tertentu suatu tempat dan memperhatikan hubungan antara berbagai tempat secara menyeluruh.

7. Bintarto

Beliau menjelaskan bahwa geografi adalah ilmu pengetahuan yang mencitra, menerangkan sifat bumi, menganalisis keadaan alam dan penduduk, serta mempelajari corak khas mengenai kehidupan dan berusaha mencari fungsi dari unsur bumi dalam ruang dan waktu.

8. Immanuel Kant

Beliau menjelaskan bahwa geografi merupakan ilmu yang sumber obyek studinya ialah berupa benda-benda, gejala atau hal-hal yang tersebar luas di muka bumi.

9. Preston E James

James berpendapat, geografi adalah induk dari semua ilmu pengetahuan yang ada dimuka bumi.

Hal itu disebabkan karena begitu banyak bidang ilmu pengetahuan yang sering dimulai dari keadaan permukaan bumi dan dilanjutkan pada studi masing-masing.

10. Elsworth Huntington

Dalam pendapatnya beliau menjelaskan bahwa geografi ialah studi mengenai fenomena pada permukaan bumi berikut penduduk yang menghuninya.

Beliau pun menjelaskan bahwa adanya hubungan timbal balik antara sifat-sifat gejala permukaan bumi dengan penduduknya.

11. Haris

Menurut Haris, geografi ialah suatu bidang ilmu yang mengkaji segala aspek-aspek yang ada di permukaan Bumi dengan konsep spesial untuk pemanfaatan pembangunan yang ada di permukaan Bumi.

12. I Made Sandy

Beliau berpendapat bahwa geografi adalah ilmu yang berusaha mengemukakan, menemukan dan memahami persamaan-persamaan dan perbedaan yang ada dalam ruang muka bumi.

Geografi dapat melihat segala sesuatu dalam kaitannya dengan ruang. Penekanan utama bukanlah pada substansi tetapi pada sudut pandang keruangan.

13. Mustofa Bisri

Ia menyatakan bahwasanya geografi merupakan sebuah ilmu yang menjabarkan tentang permukaan bumi, iklim, cuaca, flora dan fauna, serta basil-basil yang diperoleh dari bumi itu sendiri.

14. Carl Reitter

Menurutnya, geografi membahas segala gejala dan bentuk alam dengan umat manusia.

Serta mengorganisasikan dalam bentuk kerangka dasar asosiasi geografi yang khas tentang tanah dan manusia pada permukaan bumi.

15. Herioso Setiyono

Herioso Setiyono mengemukakan pengertian Geografi sebagai ilmu yang mempelajari tentang hubungan timbal balik antara manusia dengan lingkungannya serta merujuk terhadap pola persebaran horizontal di permukaan Bumi.

Sponsors Link
ilmu geografi, IPS